Friday, July 31, 2009

SUN BASICS (PELINDUNG MATAHARI)


PERTANYAAN :

Perkenalkan nama saya Fanny umur 22 tahun. Saya adalah seorang mahasiswa di salah satu Perguruan Tinggi di Jambi. Selama ini saya jarang menggunakan produk-produk perawatan wajah, hanya pembersih muka biasa. Yang ingin saya tanyakan kira-kira produk apa yang harus saya pakai pada pagi hari agar muka saya terlihat segar, tidak kering dan tidak kusam karena saya termasuk orang yang sering berada di bawah sinar matahari dan treatment apa yang bisa saya lakukan ya dok? Makasih sebelumnya…


JAWAB :

Terima kasih atas pertanyaan mbak Fanny. Saya akan menjelaskan apa yang menjadi permasalahan mbak Fanny.

Wah ternyata mbak Fanny ini termasuk mahasiswa yang aktif dalam berbagai kegiatan ya, oleh sebab itu seharusnya untuk kulit wajah juga di seimbangkan dengan penggunaan produk yang tepat. Sebelumnya akan saya jelaskan dulu apa hubungannya antara matahari dengan kulit kita.

Matahari mengeluarkan radiasi ultraviolet dengan tiga type : UVA, UVB, dan UVC. Ketiga type ini mempunyai karakteristik berbeda . Lapisan ozon menyerap kebanyakan UVB dan UVC sehingga sekitar 98% radiasi yang mencapai bumi adalah UVA. Dari ketiga type tersebut, UVC dengan gelombang yang paling pendek adalah yang paling berbahaya. Untungnya, semua radiasi UVC diserap oleh lapisan ozon dan tidak mencapai bumi. Saat ini UVC digunakan di laboratorium dan industry untuk kepentingan sterilisasi.

UVB adalah penyebab kulit terbakar (sunburn), setaraf dengan luka bakar tingkat 1. Karena kebanyakan radiasinya diserap oleh epidermis, UVB hanya berperan sedikit dalam penuaan dini.
UVA tidak menyebabkan kulit terbakar, namun masuk ke lapisan dermis dan merusak jaringan kolagen sehingga menyebabkan penuaan dini seperti kerutan dan penurunan elastisitas kulit. Semua type radiasi UV berperan dalam pembentukan kanker kulit. Radiasi UV membuat molekul DNA dalam sel kulit bermutasi sehingga bisa menyebabkan tumor dan kanker pada kulit. Tidak hanya itu saja, radiasi UV bereaksi dengan melanin di dalam kulit. Melanin adalah zat pewarna kulit yang merupakan mekanisme perlindungan alami kulit terhadap sinar UV karena bisa menyerap radiasi sebelum merusak bagian lain dari kulit. Secara umum orang dengan kulit gelap mempunyai perlindungan lebih banyak dari orang dengn kulit putih. Kulit dengan otomatis akan meningkatkan produksi melanin jika terkena radiasi UV, terutama UVA . paparan sinar matahari berlebihan bisa menyebabkan pigmentasi atau flek pada kulit. Sama seperti semua hal, pencegahan selalu lebih baik dari penyembuhan. Maka dari itu mbak Fanny bisa menikmati sinar matahari dengan aman asalkan mengambil langkah-langkah untuk melindungi diri dari sisi negatifnya.

Untuk mbak Fanny sebaiknya pagi hari gunakan sunblock (pelindung matahari) yang mengandung SPF. Dimana Sun Protection Factor merupakan standar yang digunakan untuk mengukur tingkat perlindungan tabir surya. Untuk mengetahui berapa banyak atau berapa lama perlindungan yang diberikan, maka mbak Fanny perlu tahu dulu karakter kulitnya. Semakin terang warna kulit kita, semakin cepat terbakar. Untuk kulit Asia, dengan 15 menit di bawah sinar matahari langsung sudah cukup untuk membakar kulit. Tabir surya dengan SPF 30 berarti memberikan 30 kali proteksi lebih lama dari kulit kita, berarti kita terlindung selama 450 menit.

SPF hanya bisa digunakan untuk mengukur perlindungan terhadap UVB. Karena kerusakan yang disebabkan UVA lebih bersifat jangka panjang dan tidak langsung terlihat, maka perlindungan terhadap radiasi UVA tidak bisa diukur dengan SPF. Untuk aktifitas di bawah sinar matahari langsung seperti mbak Fanny gunakan minimum SPF 30. House of Dura menyediakan Sunblock dengan 2 jenis yaitu SPF 30 dan SPF 45.

Untuk treatment mbak Fanny bisa melakukan Oxyskin. Oxyskin ini adalah suatu treatment yang menggunakan oxygen activator dengan memasukkan vitamin C dan O2 secara optimal pada kulit wajah. Vitamin C merupakan bahan antioksidan yang juga berperan dalam pembentukan kolagen dan pertumbuhan sel-sel kulit dan juga berperan dalam mencegah pigmentasi. Dengan konsentrasi 10% efek antioksidannya akan maksimal. Treatment ini juga bisa memutihkan, menghilangkan keriput dan mencerahkan wajah, sekaligus meningkatkan kolagen sehingga kulit anda pun terasa lebih kenyal dan sehat.

Demikian penjelasan saya, semoga bermanfaat untuk mbak Fanny. Bila ada yang belum jelas mbak Fanny bisa menghubungi House of Dura.

No comments:

Post a Comment